Tim Panitia A Kantor Pertanahan Kabupaten Pati Lakukan Peninjauan Lapang dalam rangka pengajuan sertipikat Hak atas Tanah atas nama PT. Kebon Agung

Tim Panitia A Kantor Pertanahan Kabupaten Pati kembali menjalankan tugas verifikasi lapangan dalam rangka pengajuan sertipikat Hak atas Tanah atas nama PT. Kebon Agung. Peninjauan dilakukan pada Kamis (17/7/2025) di Desa Wedarijaksa, Kecamatan Wedarijaksa.
Tim teknis terdiri dari Penata Pertanahan Ahli Pertama, John Fitri dan Novianto Ribut Subagio, serta Pengolah Data Yuridis Pertanahan, Teguh Trisetyo Utomo. Ketiganya melakukan observasi menyeluruh terhadap kondisi fisik bidang tanah, mencocokkan data yuridis, serta memastikan kesesuaian antara dokumen permohonan dan situasi lapangan.
Sumber: Humas ATR/BPN Pati Jawa Tengah